3 Hari di Palu, Pria Nekat Bobol Rumah Warga

BERITA PALU300 Dilihat

Media Suara Palu, Palu- Anggota polsek mantikulore berhasil mengamankan terduga pelaku pencurian hp di wilayah tondo jalan uwesalura kecamatan Mantikulore kata palu. 18 -10-2024 jumat dini hari,

Terduga pelaku inisial AO berasal dari Buton Sulawesi Tenggara , sementara itu pengakuan pelaku baru tiga hari di Kota Palu. Dan tempat tinggal nya pun tidak jelas, menurut pengakuan terduga pelaku selama tiga hari tidur di masjid,

Hasil introgasi anggota Polsek Mantikulore pelaku masuk ke dalam rumah warga untuk mengambil HP yang sementara di Cas, tapi belum sempat mengambil hp sudah keporgok warga, pelaku sempat melarikan diri tetapi warga mengejar lalu di tangkap dan di amuk masa,pukul 03.30 wita

Jajaran polsek mantikulore menjemput terduga pelaku di lokasi kejadian dan membawa pelaku ke rumah sakit Bhayangkaraa untuk penanganan dan pengobatan yang di alaminya dan sampai saat ini terduga pelaku masih dalam perawatan di RS Bhayangkara Polda Sulteng

Sementara itu Kapolsek Mantikulore Iptu Siti Elminawati.SH.MH menghimbau suluruh warga khususnya wilayah hukum Mantikulore agar lebih berhati hati dalam menyimpan barang berharga, dan juga bila ada orang yang mencurigakan harap di waspadai dan lebih berhati hati ,begitu pula juga bila ada yang kecurian maupun berkaitan hukum segera melaporkan ke pihak berwajib atau langsung ke wilayah hukum polsek mantikulore, tutupnya.

Komentar