Dandim 1306/Kota Palu Gemilang dalam Lomba Karya Jurnalistik TMMD

MEDIA SUARA PALU, Jakarta – Kepemimpinan inspiratif Kolonel Inf. Rivan Rembudito Rivai kembali mengukir prestasi gemilang.

Dandim 1306/Kota Palu tersebut berhasil meraih Juara III Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) pada acara Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-45 Tahun 2024.

Dalam momentum strategis di Aula Nasution, Mabesad Jakarta,Kamis(05/12/2024),Kolonel Rivan menghadiri Rapat Paripurna TMMD yang dipimpin Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi Revita.

Prestasi ini mengukuhkan komitmen profesional dan dedikasi tinggi dalam mendukung program pembangunan nasional.

“Penghargaan ini merupakan refleksi kerja keras dan sinergitas seluruh anggota Kodim 1306/Kota Palu,” ungkap Kolonel Rivan dengan penuh kebanggaan.

Prestasi tersebut tidak sekadar pencapaian individual, melainkan representasi nyata semangat pengabdian militer dalam mendorong akselerasi pembangunan daerah menuju visi Indonesia Emas 2045.

Komentar